SuryaSukaMenulis

Saya hanya ingin menjadi seperti MATAHARI yang menyapa dunia dengan sinarnya!

Renungan akhir tahun

Oh! Baiklah sekarang sudah hari ke-23 di bulan ke-12 di tahun 2010 ini.
Artinya, dalam hitungan jari akan masuk tahun yang baru.
Let me recall, apa saja yang sudah terjadi di tahun 2010 ini?

Humm..hitam,,sehitam-hitamnya saya hadir di tahun ini.
Ketika saya merasa saya benar-benar kalah.
Ketika super ego tidak mampu lagi untuk menahan id yang begitu besarnya.
Ketika saya menjadi seseorang yang amat sangat tidak mampu mengendalikan diri.
Menjadi seseorang yang egoisnya, bertindak tanpa berpikir panjang terlebih dahulu.

Ya Allah, ampuni hamba. Hamba mohon ampun Ya Allah..
Hamba tidak lah menjadi seseorang yang lebih baik lagi dari hari kemarin.
Sungguh, hamba amat merugi. T_T

If I could turn back the time..
If I could delete that part..
If I..

Tapi, terimakasih Ya Allah, Engkau memberikanku kesempatan untuk dapat berkunjung ke Tanah Suci. Melihat betapa hebatnya Ka'bah, sebuah bangunan yang diputari oleh ribuan orang dari berbagai belahan dunia. Tempat yang amat sangat menakjubkan. Tempat yang menyadarkanku betapa besar kasih sayang dan perjuangan seorang Ibu agar anaknya bisa bahagia.

Walau pada akhirnya, saya kalah lagi.
Saya kalah saat harus melawan sosok lain dalam diri saya yang begitu sulitnya dikendalikan..

Saya harap, saya akan dapat menjadi seseorang yang jauh lebih baik lagi di tahun mendatang.
Saya menjadi seorang pemenang.

Saya berharap saya berhasil menyelesaikan studi saya yang sudah cukup lama ini.

Amin..

0 komentar:

Posting Komentar

Saya Si Surya

Foto saya
Si tengah di antara lelaki hebat yang juga ga kalah hebatnya. I (heart) yellow. I (heart) comics. I (heart) music. I (heart) converse. ^_^

Total Tayangan Halaman

Pengikut